Pages

Friday, January 8, 2010

Jawa Timur Park

Provinsi Jawa Timur cukup banyak memiliki obyek wisata menarik yang layak dijadikan sebagai tempat tujuan rekreasi bersama keluarga. Salah satunya yakni obyek wisata Jawa Timur Park (Jatim Park) yang terletak di Jalan Kartika 2 Kota Batu Provinsi Jawa Timur. Obyek wisata yang berada di lereng Gunung Panderman ini menawarkan beragam wahana menarik yang bisa dinikmati oleh seluruh anggota keluarga.

Jawa Timur Park dengan luas area sekitar 11 hektare menawarkan beragam wahana yang bisa dijadikan sebagai sarana rekreasi sekaligus belajar tentang berbagai ilmu pengetahuan dan teknologi. Cukup lengkapnya wahana yang ditawarkan Jawa Timur Park menjadikan obyek wisata yang buka setiap hari mulai pukul 08.30-16.00 WIB ini banyak dikunjungi masyarakat, bahkan dari luar Provinsi Jawa Timur. Terlebih Jawa Timur Park juga memiliki area parkir yang cukup luas yang mampu menampung bus-bus besar sekalipun.

Harga tiket masuk Jawa Timur Park juga cukup terjangkau dan sepadan dengan beragam wahana dan fasilitas yang disediakan untuk memanjakan setiap pengunjungnya. Harga tiket masuk untuk hari Senin sampai Kamis Rp 30.0000 per orang dan untuk hari Jumat sampai Minggu, hari libur nasional dan musim libur yang ditetapkan oleh pengelola Rp 40.000 per orang. Harga tiket masuk tersebut sudah termasuk untuk menikmati semua wahana yang ada kecuali wahana-wahana tertentu (wahana Gokart, arena ketangkasan dan Adventure Zone, Games Room dan Video Box, perlengkapan kolam renang, Flying Fox dan Trampoline) yang masih harus membeli tiket masuk lagi.

Saat akan memasuki area Jawa Timur Park terdapat gong dengan ukuran cukup besar yang dapat dipukul oleh setiap pengunjung sebelum menjelajahi wahana demi wahana yang ada di Jawa Timur Park sambil merasakan kesejukan udara pegunungan. Dan Galeri Etnik Nusantara yang menampilkan ragam budaya yang ada di Indonesia, seperti pakaian adat, rumah adat dan kebudayaan lainnya menjadi suguhan pertama kali yang dapat dinikmati oleh pengunjung.

Selanjutnya beragam wahana siap untuk dijelajahi dan dinikmati dengan alur jalan yang cukup berliku-liku namun tetap memudahkan pengunjung untuk menikmati semua wahana yang ada karena dilengkapi dengan penunjuk arah yang jelas. Beragam wahana yang ada di Jawa Timur Park yang dapat dinikmati antara lain Anjungan Jawa Timur dan Irian Jaya, Science Centre Kimia and Biologi, Outdoor Science Center Fisika, Taman Agro, Taman Sejarah, Baby Zoo, Diorama Binatang, Mobil Mini, Mobil Convoi, Mini Jet, Wall Climbing, Battery Car, Trampolin, Samba Balloon, Boom-Boom Laser Car, Taman Sesat, Arena Bermain Pasir, Gokart, Motor Cilik, Rumah Hantu, Columbus, Thomas Mini Train, Bumper Car, Flying Tornado, Spinning Coaster, Drop Zone, Jet Coaster, Rumah Misteri Tiga Dimensi, Kolam Renang Anak, Water Boom, Rumah Pipa, Taman Ikan, Taman Burung, Taman Reptil, Vulcano Amphiteather, Flying Fox, Ulat Coaster, Pasar Wisata, Sky Chopter, Star Chase dan lainnya.

Kebersihan yang terjaga di dalam area Jawa Timur Park menjadikan pengunjung merasa betah untuk berlama-lama menikmati satu demi satu wahana yang ada. Outlet-outlet yang menyediakan makanan dan minuman pun dapat dengan mudah dijumpai di dalam area Jawa Timur Park. Selain itu, toilet di dalam area Jawa Timur Park juga cukup banyak, dapat dengan mudah ditemui di hampir sebagian besar wahana sehingga menambah kenyamanan bagi pengunjung.

Setelah puas menikmati semua wahana yang ada di Jawa Timur Park, pengunjung akan keluar melewati counter-counter yang menjajakan aneka souvenir khas Jawa Timur Park seperti kaos dan lain sebagainya. Kemudian berlanjut akan melewati pedagang yang menjajakan kerajinan tangan, aneka tanaman, buah dan lain sebagainya yang dapat dijadikan sebagai buah tangan.
(simpanglima.wordpress)

No comments:

Post a Comment

Followers